24.7.18

Kumpulan Soal Uji Kompetensi Keperawatan Gawat Darurat (GADAR) Edisi 3

Kumpuan Soal Uji Kompetensi Keperawatan Gawat Darurat (GADAR) Beserta Kunci Jawaban dan Pembahasan Edisi 3

Kumpuan Soal Uji Kompetensi Keperawatan Gawat Darurat (GADAR) Beserta Kunci Jawaban dan Pembahasan Edisi 3
ukomperawat.blogspot.com

Halo semuanya, bertemu dengan saya admin yang setia menemani dan memberikan pelajaran untuk kalian semua agar dapat meningkatkan pengetahuan dan keinginan yang kuat kembali belajar soal-soal uji kompetensi, dan bagi kalian yang kesulitan mencari kumpulan soal UKOM silahkan jangan sungkan sungkan untuk membaca disetiap postingan kita ini.

Berikut kita sajikan 9 buah contoh soal UKOM Perawat Lengkap

1. Perawat sedang memberikan pelatihan tentang kejadian bencana kepada perawat baru. Pernyataan manakah yang menunjukan bahwa tersebut membutuhkan penjelasan yang lebih baik?
i. Sebuah kejadian da[at dikategorikan sebagai keadaan bencana jika menyebabkan fasilitas kesehatan tidak mampu mengatasi
ii. Keadaan bencana tidak menyebabkan peningkatan kebutuhan tenaga kesehatan
iii. Keadaan bencana hanya dapat terjadi dalam fasilitas kesehatan dan dapat membahayakan staf
iv. Kejadian bencana terjadi saat para pengunjung bertengkar di unitgawat darurat
v. Kejadian bencana akan membutuhkan kolaborasi  dari banyak elemen lokal untuk mengatasi situasi
Pilihan jawaban

A. ii, iii, v
B. i, ii, iii
C. iii, iv. v
D. i, iii, v
E. ii, iii, iv

Jawaban : E.
ii, iii, iv
Rasional:
Kejadian bencana akan mengakibatkan fasilitas pelayan kesehatan di tempat membutuhkan kerja sama yang baik dari berbagai elemen dengan fasilitas kesehatan untuk segera dapat mengatasi situasi krisis. Jenis kejadian ini dapat terjadi di dalam maupun di luar fasilitas kesehatan. Perselisihan di unit gawat darurat tidaktermasuk ke dalam unit bencana, tetapi sebagai masalah keamanan dan ketertiban lokal. Situasi bencana hampir selalu membutuhkan penambahan tenaga kesehatan untuk menjamin keselamatan penangan klien.

Strategi Mengerjakan Soal: Perhatikan kata-kata yang ditekankan “membutuhkan penjelasan yang lebih baik.” Kata-kata ini menunjukkan pertanyaan dan memimnta anda untuk menjawab jawaban yang salah. Eliminasi pilihan i dan v keduanya adalah pertanyaan yang benar dan tiak membutuhkan penjelasan yang lebih baik.
Review: Bencana
Kompetensi: Praktik profesional, etis, legal dan peka budaya
Domain: Pengetahuan Prosedur
Keilmuan: Manajemen
Proses Keperawatan: Implementasi
Upaya Kesehatan: Preventif
Kebutuhan Dasar: Aman dan nyaman
Sistem Tubuh: Pekayanan kesehatan
Daftar pustaka: Dewit, Kumagai (2013), p. 997-998; Ignatavicius, Workman (2013), p. 156



2. Seorang perawat membantu perawatn klien yang akan menerima tranfusi darah. Beberapa saat sebelum tranfusi apakah hal yang paling penting bagi perawat untuk dievaluasi?

A. TTV
B. Warna kulit
C. Saturasi oksigen
D. Kadar HTC terakhir
E. Keluaran urin

Jawaban : A.
TTVRasional: Perubahan TTV mengindikasikan terjadinya reaksi tranfusi. Perawat mengukur TTV sebelum tranfusi dalam memperoleh data dasar, setiap 15 menit pada setengah jam pertama setlah tranfusi dimulai, dan setiap setengah jam selanjutnya. Warna kulit, saturasi oksigen, dan nilai hematokrit terakhir mungkin dapat dievaluasi tapi tidak terlalu penting.

Strategi Mengerjakan Soal: Perhatikan pada kata-kata utama “paling penting.” Hal ini menginformasikan pada anda bahwa terdapat lebih dari satu pilihan yang mungkin sebagian atau keseluruhannya tepat. Ingat kembali tanda-tanda dari reaksi tranfusi darah yang akan menuntun anda pada evaluasi TTV. Selain itu TTV adalah pilihan yang mewakili seluruh jawaban.
Review: Prosedur pemberian tranfusi darah
Kompetensi: Asuhan dan manjemen asuhan keperawatan
Domain: Pengetahuan Prosedur
Keilmuan: Gadar
Proses Keperawatan: Pengkajian
Upaya Kesehatan: Kuratif
Kebutuhan Dasar: Cairan dan elektrolit
Sistem Tubuh: darah dan sistem kekebalan imun
Daftar pustaka: Linton (2012), p. 614



3. Seorang perawat yang sedang berjalan di area bisnis pusat kota melihat seorang pekerja jatuh dari tangga. Perawat bergegas menghampiri korban, yang tidak ada respons. Bagaimana seharusnya perawat membuka jalan napas korban ?

A. Posisi chin lift
B. Head tilt-chin lift
C. Manuver jaw thrust
D. Head tilt-jaw thrust
E. Chin lift-jaw thrust

Jawaban : C.
Manuver jaw thrustRasional: Apabila ada dugaan terjadi cedera leher, maka manuver jaw-thrust dapat digunakan dalam BLS untuk membuka jalan napas. Head-tilt-chin-lift menyebabkan hiperekstensi leher dan menimbulkan komplikasi, jika terjadi cedera leher. Tidak ada posisi head tilt-jwa thrust atau chin lift untuk membuka jalan napas.

Strategi Mengerjakan Soal: Perhatikan kata penanda, yaitu prosedur untuk membuka jalan napas korban. Bayangkan setiap posisi. Sisihkan setiap pilihan. Sisihkan pilihan A, B, D, dan E karena prinsipnya kepala tidak boleh dimiringkan. Selain itu, pengetahuan yang akurat tentang BLS akan mengarahkan anda ke pilihan yang benar.



4. Seorang kliaen dengan trauma dada mengalami fail chest. tanda pasti manakah yang dapat ditemukan perawat sebagai tanda khas fail chest?

A. Sianosis
B. Hipotensi
C. Gerakan Dada yang tidak sama antara kiri dan kanan (paradoksal)
D. kesulitan bernafas. khususnya pada saat ekspirasi
E. Nafas cepat dan dangkal

Jawaban C.
Gerakan Dada yang tidak sama antara kiri dan kanan (paradoksal)rasional : fail chest terjadi sebagai akibat patah tulang rusuk yang multiple.hal ini mennyebabkan tulang rusuk mengambang. karena bagian ini terlepas dari bagian tulang rusuk lain. bagian tulang yang terlepas menyababkan gerakan paradoksal.



5. Seorang Batita perempuan dibawa ke UGD oleh ibunya karena tiba-tiba pucat dan kesadaran menurun. Hasil pemeriksaan tanda vital TD 70/40 mmHg, frekeuensi nadi 70 x/menit, frekuensi napas 30 x/menit. Petugas yang menangani pasien tersebut ia menduga ada gangguan asam basah.
Pertanyaan soal
Apakah tindakan yang tepat pada kasus tersebut?
Pilihan Jawaban

A.Mengatasi sirkulasinya dengan infus cairan
B.Mengatasi airway dan breathing
C.Memberikan posisi nyaman
D.Mengevaluasi disability
E.Menilai exposure

Jawabannya A.
Mengatasi sirkulasinya dengan infus cairanrasionalnya. keadaan airway sudah normal. rr 30x/menit. nadi 70/menit termasuk bradikardi, keadaan pucat pada batita bisa disebabkan oleh bradikardi karena pasokan oksigen ke seluruh tubuh jadi berkurang. dengan mengatasi sirkulasi dengan cairan infus bisa membuat pasokan oksigen normal kembali.



6. laki-laki usia 67 tahun datang ke UGD RS dengan keluhan nyeri akibat tidak dapat berkemih selama 1 hari terakhir, hasil pengkajian tingkat nyeri pasien didapatkan skala 4 dari skala (1-5), wajah terlihat meringis dan tampak kesakitan. Jika dilakukan triase masuk dalam kategori apakah klien tersebut?

a. Merah (gawat darurat)
b. Kuning (gawat tidak arurat)
c. Kuning (darurat Tidak gawat)
d. Hijau (tidak gawat tidak darurat
e. Hitam (meninggal)

Jawaban C. kuning (darurat tidak mengancam jiwa)
Rasional : di tanda i dengan data wajah meringis,skala nyeri 5,belum bak 1 hari. jika bak tidak di atas i akan mengalami dampak yg lebih buruk. jadi  sesuai kunci Jawaban  c



7. Seorang laki.laki berusia 25 th dtg ke igd dg keluhan kaki kanan terasa nyeri, hasil pemeriksaan td 130/90, nadi 90x/m, suhu 30°c, rr 20, pada kaki kanan tampak tulang mencuat keluar dan terdapat pendarahan yg sangat banyak, apakah tindakan keperawatan yg di lakukan pertama kali?

A. resusitasi cairan
B. Bebasakan jalan nafas
C. Buka jalan nafas
D. Transfusi darah
E. Loading cairan

Jawaban A.
resusitasi cairan


8. Seorang perempuan berusia 20thn datang ke IGD dg keluhan nyeri ulu hati disertai mual dan muntah, cairan yang keluar berwarna merah kecoklatan,. Hasil pengkajian adanya distensi abdomen, nyeri tekan abdomen, tekanan darah 120/80 mmhg, frekuensi nadi 88x/menit, suhu 38' C, frekuensi nafas 26x/menit.
Apakah tindakan yg tepat pada kasus diatas?

a.  Pemasangan infus
b.  Pemasangan oksigen
c.  Pemberian kompres dingin
d.  Pemberian kompres hangat

Jawaban A.
Pemasangan infus


8. Seorang laki-laki 17 tahun diantar ke Puskesmas karena kecelakaan lalu lintas, patah tulang terbuka kedua tungkai, darah mengalir deras. Di Puskesmas penderita tenang, tertidur dan mengeluarkan suara mendengkur seperti berkumur-kumur. nadi Arteri radialis cepat dan lemah, ujung jari-jari dingin
Apakah tindakan segera yang harus dilakukan perawat ?

a. Pasang bidai pada kedua tungkai
b. Memberi nafas buatan dari mulut ke mulut
c. Pasang infuse line cairan koloid dan vasopresor
d. Membebaskan jalan nafas dan mengatur posisi kepala
e. Mengangkat kedua tungkai, badan diberi alas papan keras

Jawabanya c.
Pasang infuse line cairan koloid dan vasopresorRasional : karena untuk tindakan syok itu harus pasang infus.....knp gak d karena tidak ada data yg mendukungn untuk pernapsan




Baca Juga :

Sumber : Soal ini diambil dari beberapa refrensi situs dan grup pelajaran Uji Kompetensi Keperawatan, dan untuk menghormati pemilik ataupun pengelola akun tersebut, kami mencantumkan sumbernya dibawah ini :
https://kumpulanukom.blogspot.com
https://perawatkitasatu.blogspot.com
KBS UKOM Keperawatan Indonesia

Semoga artikel keperawatan Gawat Darurat Edisi ke 3 ini dapat bermanfaat bagi kita semua, sekian dari kami, Terimakasih

Artikel Terkait


EmoticonEmoticon